Smartphone rusak bisa langsung diperbaiki jika kamu punya Ufi Box sendiri, bahkan bisa jadi peluang bisnis di rumah.
Lihat Penawaran Lainnya
Tidak banyak yang tahu apa itu Ufi Box, namun ternyata memiliki fungsi yang sangat penting. Ufi Box adalah sebuah alat yang digunakan para teknisi atau reparasi handphone untuk keperluan menyelesaikan masalah yang terjadi di dalam smartphone, dengan catatan smartphone yang rusak atau mengalami masalah menggunakan IC eMMC atau eMCP.
Fungsi utama Ufi box tentunya adalah memperbaiki handphone atau smartphone yang rusak atau mengalami masalah sehingga smartphone tidak bisa berfungsi sebagaimana mestinya. Kegunaan utamanya adalah untuk memperbaiki smartphone berbasis Android, segala permasalahan yang mungkin terjadi pada smartphone android bisa diatasi dengan alat ini.
Cara kerja Ufi box cukup sederhana, tinggal dipasangkan atau di-flash pada perangkat smartphone yang ingin diperbaiki. UFI box mampu mengakses eMMC atau eMCP pada smartphone tanpa perlu terpasang dengan rangkaian lain di dalam ponsel seperti CPU atau chipsetnya. Bahkan tidak perlu terintegrasi dengan rangkaian interface lainnya. Jadi sangat memudahkan teknisi yang menggunakannya.
Umumnya fitur-fitur di dalam UFI box adalah sebagai berikut: memperbaiki eMMC atau eMCP yang mati atau corrupt, memperbaiki Android Bootloop, memperbaiki Android hard brick atau soft brick, memperbaiki Android Qualcomm yang terdeteksi gangguan, memperbaiki Android yang terdeteksi mengalami MTK USB port pada chipset Mediatek dan lain sebagainya.
UFI box mungkin menjadi alat yang sangat canggih dalam membantu segala permasalahan yang bisa terjadi pasa ponsel android, mulai dari ponsel yang mengalami hang logo atau bootloop, restart berulang kali, terkena virus atau malware, screen error, storage rusak atau tidak terdeteksi, mati total, USB tidak terdekteksi dan lain sebagainya. UFI box juga bisa mengatasi password atau screenlock yang gagal beroperasi.
Sebelum membeli UFI Box pastikan kamu sudah mengecek kelengkapan di dalamnya karena dalam satu dus UFI Bpx terdapat beberapa aksesoris pendukung seperti UFi Box USB2.0 High-Speed + Smartcard, UFI-Lite USB3.0 SuperSpeed uSD/EMMC Reader, 2in1 soket eMMC / eMCP (169-FBGA, 153-FBGA, 162-FBGA, 186-FBGA) soket eMMC / eMCP (221-FBGA), UFI ISP Adapter V2, Kabel data USB dan Kabel Power Eksternal USB ke DC 5V.
Untuk segi harga, Ufi Box dijual sekitar harga 2 jutaan rupiah dengan banyak kelengkapan di dalamnya. Ufi box memang seringkali dijual dengan harga cukup mahal karena memiliki fungsi memperbaiki smartphone. Jika ingin memulai usaha perbaikan atau reparasi smartphone, jelas kamu akan membutuhkan alat ini. Yuk beli sekarang!